Bupati Tanah Bumbu Laksanakan Sholat Idul Adha Sekaligus Open House

TANAH BUMBU.monitor24jam.com – Bupati Tanah Bumbu, Abah Zairullah Azhar melaksanakan Sholat Idul Adha 1445 H/2024 M bersama masyarakat Tanah Bumbu. Senin (17/06/2024) di Masjid Masjid Darul Azhar, Kecamatan Simpang Empat.

Tampak pula, Sekretaris Daerah (Sekda), Asisten, Staf Ahli, dan Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah Tanah Bumbu.

Adapun Imam pada sholat idul adha yakni H Abdul Hamid, sedangkan khutbah idul adha di sampaikan Ustaz Hidayatullah Ali.

Bupati Zairullah Azhar dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur karena dapat berkumpul Kembali melaksanakan sholat idul adha.

Ia mengajak jamaah untuk sama-sama berdoa. Semoga mereka yang menunaikan ibadah haji senantiasa di berikan kesehatan, perlindungan dan kemampuan menunaikan seluruh rangkaian ibadah haji. Serta kembali ke tanah air sebagai haji yang mabrur dan mabruroh.

Usai melakukan Sholat Idul Adha, Bupati Tanbu menggelar halal bi halal dan silaturahmi di Pedopo Istana Anak Yatim.

Orang nomor satu di Kabupaten Tanbu itu, di dampingi istri Hj. Windarti dan Kepala SKPD menerima tamu yang datang.

Selain jajaran pemerintah daerah dan pegawai purna tugas, tampak pula masyarakat Tanah Bumbu hadir pada open house tersebut.

Tamu yang datang mulai pukul 08.30 wita di suguhkan beragam menu makanan. Mulai dari oper ayam, soto ayam, ketupat kandangan, hingga makanan ringan. (Ril Mc) 

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama